Ivan Kolev Berharap Insting Keith Kayamba Gumbs BERITA SFC

Kemenangan akan memastikan Sriwijaya FC meraih satu tempat di fase knock-out.

Oleh Donny Afroni
26 Apr 2011 04:12:00

Pelatih Sriwijaya FC Ivan Kolev berharap insting mencetak gol Keith Kayamba Gumbs kembali muncul saat menghadapi Song Lam Nghe An dalam matchday keempat Grup F Piala AFC di Stadion Vinh, Selasa [26/4].

Sriwijaya FC saat ini memimpin klasemen sementara Grup F dengan nilai tujuh. Laskar Wong Kito berselisih satu poin dengan TSW Pegasus [Hong Kong] yang disaat bersamaan menghadapi VB Maldives. Sedangan Song Lam Nghe An berada di peringkat ketiga dengan poin tiga.

Kemenangan di laga ini membuat Sriwijaya FC bisa memastikan satu tempat di fase knock-out, mengingat raihan poin mereka tidak mungkin terkejar Song Lam maupun VB Maldives.

Hanya saja, Sriwijaya FC tidak akan diperkuat Achmad Jufriyanto dan Bobby Satria di pertandingan nanti, karena menjalani sanksi akumulasi kartu.

“Kami mengalahkan Song Lam Nghe An dengan disiplin dan semangat bertarung bagus. Saya yakin pemain saya akan bisa memperlihatkan kualitas sama di pertandingan ini,” ujar Kolev dilansir laman konfederasi sepakbola Asia [AFC].

“Target saya adalah memenangi pertandingan untuk mengamankan posisi di klasemen. Itu artinya saya menginginkan Keith Gumbs memperlihatkan insting mencetak gol, dan kombinasi bagus dengan gelandang.”

sumber: goal.com/id-ID

Related Posts